Dalam pelaksanaan upacara 17 Agustus 2022, tiga pegawai Pengadilan Agama Kota Tasikmalaya Kelas 1B mendapatkan penghargaan atas pengabdiannya di Mahkamah Agung, mereka adalah M. Aris Jufri, Jurusita mendapatkan penghargaan Piagam Satya Karya Dwi Windu, Sabilil Muttaqien, S.H.I Kasubbag Umum dan Keuangan mendapatkan penghargaan Piagam Satya Karya dan Yosep Sumanteri, S.H., M.H Panitera Pengganti mendapatkan penghargaan Piagam Satya Karya.
Piagam tersebut merupakan bentuk penghargaan atas dedikasi pegawai mahkamah agung yang telah mengabdi selama 16 tahun dan 10 tahun dan telah memberikan kontribusi positif bagi jalannya organisasi peradilan dalam memberikan access to justice bagi masyarakat.